15658933594163253498

Sudah Dua Kali Mangkir Rapat Mitra, Dewan OKI Minta Bupati Evaluasi Tiga Camat

Husni Akhmad - Sabtu, 26 April 2025 07:41 WIB

Juru bicara Pansus I, Mustar A.Md dalam penyampaian laporannya pada rapat paripurna DPRD OKI tentang laporan terhadap LKPJ Bupati OKI 2024, menyoroti Tiga Dari 18 Camat di wilayah OKI yang sudah dua kali mangkir dalam rapat.Adapun ketiga Camat yang mendapat sorotan tersebut yakni Camat Kota Kayuagung Solahudin, Camat Air Sugihan Ardiles dan Camat Pedamaran M Zaman. Karena tidak kooporati, Wakil Rakyat tersebut meminta Bupati OKI untuk melakukan evaluasi.

(foto : husni akhmad sumeksminggu.com)
Juru bicara Pansus I, Mustar A.Md dalam penyampaian laporannya pada rapat paripurna DPRD OKI tentang laporan terhadap LKPJ Bupati OKI 2024, menyoroti Tiga Dari 18 Camat di wilayah OKI yang sudah dua kali mangkir dalam rapat.Adapun ketiga Camat yang mendapat sorotan tersebut yakni Camat Kota Kayuagung Solahudin, Camat Air Sugihan Ardiles dan Camat Pedamaran M Zaman. Karena tidak kooporati, Wakil Rakyat tersebut meminta Bupati OKI untuk melakukan evaluasi. (foto : husni akhmad sumeksminggu.com)

SUMEKSMINGGU.COM – Sebanyak tiga dari 18 camat di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mendapat sorotan keras dari wakil rakyat, karena dinilai tidak menunjukkan sikap kooperatif dalam proses pembahasan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati OKI Tahun Anggaran 2024.

Adapun ketiga camat dimaksud, yaitu Camat Kayuagung Solahudin, Camat Air Sugihan Ardiles, dan Camat Pedamaran M. Zaman.

Menurut DPRD, ketiga camat tersebut dinilai mengabaikan undangan resmi, khususnya dari Pansus I DPRD OKI yang membidangi urusan pemerintahan. Bahkan, mereka dua kali mangkir dari rapat penting bersama DPRD tanpa keterangan jelas.

Fakta ini disampaikan Juru Bicara (Jubir) Pansus I, Mustar, A.Md., dalam Rapat Paripurna DPRD OKI dengan agenda laporan Pansus terhadap LKPJ Bupati OKI 2024, Jumat (25/4).

Tag Terkait

Bagikan

Rekomendasi

Terkini

Pengunjung

Part Of

Sumatera Ekspres Minggu

© 2025 Sumatera Ekspres Minggu. All Rights Reserved.
Design by Velocity Developer.