Bupati OKI, H Muchendi memberikan Imunisasi kepada sejumlah bayi di wilayah Kecamatan Teluk Gelam. (foto : sumeksminggu.com)
SUMEKSMINGGU.COM – Dalam rangka memperingati Hari Kartini tahun 2025, Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) melalui Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) menyelenggarakan pelayanan Keluarga Berencana (KB) dengan Metode Kontrasepsi Jangka Panjang (MKJP) secara serentak di 18 kecamatan.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam program KB serta mendekatkan akses layanan kepada masyarakat. Pelayanan ini juga merupakan salah satu strategi dalam upaya penurunan angka stunting.
Kepala DPPKB OKI, Zulpikar, menyampaikan bahwa kegiatan tersebut merupakan langkah konkret pemerintah dalam mengintervensi permasalahan kesehatan masyarakat dari hulu.
“Kami memberikan edukasi kepada remaja terkait kesehatan reproduksi sebagai bentuk pencegahan sejak dini,” ujarnya, Senin (21/4).
Selain itu, Tenaga Pendamping Keluarga (TPK) juga diterjunkan untuk mendampingi calon pengantin, ibu hamil, ibu pascapersalinan, bayi, dan balita.
Zulpikar menambahkan bahwa pemerintah turut mengimbau masyarakat untuk menghindari kehamilan 4T (terlalu muda, terlalu tua, terlalu dekat, dan terlalu banyak) melalui program KB yang berkelanjutan.
“Pelayanan KB MKJP serentak ini adalah bentuk upaya pemerintah dalam meningkatkan cakupan partisipasi KB, yang diharapkan berdampak langsung terhadap penurunan prevalensi stunting,” jelasnya.
SUMEKSMINGGU.COM – Sebanyak tiga dari 18 camat di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) mendapat sorotan…
"Waspada Rokok Ilegal! Trace and Track jadi Sistem Lacak Cukai Nasional HUKUM - Direktorat Jenderal…
EKONOMI - Para pelaku industri tembakau dan peritel berencana menggugat Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 28…
SUMEKSMINGGU.COM – Sebanyak 35 pelajar asal Ogan Komering Ilir (OKI) berhasil masuk sebagai finalis Kompetisi…
SUMEKSMINGGU.COM – Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), H. Muchendi Mahzareki turut menghadiri kunjungan Presiden RI,…
"Program MBG lindungi 1,2 juta pekerja SPPG lewat BPJS Ketenagakerjaan. Iuran ditanggung penuh, gaji aman…